Modern ini pekerjaan pun banyak berubah, banyak jenis pekerjaan baru yang dulunya tidak populer kini jadi idaman. Salah satunya adalah ilustrator, pekerjaan ini kini punya prospek yang menjanjikan. Namun pada postingan kali ini tidak akan membahas tentang pekerjaan ilustrator, melainkan alat perang yang dibutuhkan oleh ilustrator. Sekarang para ilustrator tidak menggunakan kertas lagi melainkan mulai beralih ke digital.
Untuk itu perlu laptop yang mendukung untuk kerja, jadi tidak semua laptop rekomen untuk ilustrator. Banyak sekali jenis laptop, namun untuk ilustrator tentu akan lebih spesifik. Berikut ini ada Tips Memilih Laptop Untuk Ilustrator yang bisa dijadikan acuan ketika ingin membeli laptop untuk pekerja ilustrator.
Tips Memilih Laptop Untuk Ilustrator
Perhatikan Kualitas Layar
Untuk pekerja ilustrator pasti akan behadapan dengan banyak warna sekaligus dan ini tentunya akan sangat mempengaruhi hasil akhir nantinya. Untuk itu kualitas layar tentu hal penting yang wajib untuk dipertimbangkan. Ada banyak jenis layar laptop yang sekarang beredar dipasaran, mulai dari IPS, Amoled, hingga Retina Display. Selain itu resolusi tentu juga akan berpengaruh pada hasil pekerjaan, saat ini banyak laptop yang mempunyai layar hingga 4K. Jika dirasa terlalu mahal bisa turun ke FHD, untuk sekarang sudah banyak laptop yang mempunyai layar FHD.
2 in 1
Karena inovasi yang terus berkembang, kini bentuk lapto tidak kaku lagi seperti dulu. Ini banyak laptop yang mempunyai fitur 2 in 1 dimana layar bisa dijadikan sebagai touchscreen. Laptop 2 in 1 tentu akan mempermudah pekerjaan karena bisa dijadikan tablet, selain itu biasanya terdapat pensil elektronik untuk yang ingin menggambar langsung. Jadi tidak hanya bekerja menggunakan mouse dan keyboard, kini laptop juga punya fitur yang dimiliki oleh smartphone.
Performa
Dibalik semua itu kembali ke inti dari laptop yaitu performa, untuk ilustrator tentu membutuhkan laptop dengan performa mumpuni. Jadi tidak sembarang laptop bisa digunakan untuk ilustrator, karena kebanyakan program aplikasi dari ilustrator cukup berat ketika dijalankan. Jika jeroan laptop tidak sanggup nantinya laptop malah akan panas dan berpotensi untuk overheat. Selain itu untuk desain juga membutuhkan vga grafis agar kerja cpu tidak terlalu berat, tentu saja laptop entry level biasanya tidak dibekali oleh vga grafis pada jeroannya.
Konektivitas
Untuk yang terakhir ini sebenarnya opsional, namun tentu akan membantu dalam pekerjaan. Kini laptop sudah dilengkapi dengan banyak port, tentu saja yang paling terbaru adalah Type C. Dengan adanya Type C membuat transfer data atapun charging akan lebih menghemat tempat. Pastikan laptop tersebut terdapat port Type C yang bisa digunakan untuk transfer data maupun charging.
Itulah Tips Memilih Laptop Untuk Ilustrator, jika laptop mengalami kerusakan bisa menghubungi nomor teknisi kami di bawah ini untuk melakukan perbaikan.